Idoy Cemal Cemil: June 2014

Cara Memilih Buah Durian

Cara memilih buah durian matang 
  • Perhatikan bentuknya,  durian sempurna  memiliki bentuk membulat kecuali durian petruk
  • Teliti keadaan kulitnya harus mulus dan tidak berlubang, teliti juga dari warna kulitnya, jika cenderung menghitam mudah dicabut berarti durian busuk
  • Pilihlah tangkai yang tebal dan pendek
  • Dari wanginya, coba dicium bagian ujung durian, bila matang akan tercium harum sekali
  • Pukul-pukul durian dengan pisau , bila dipukul mengeluarkan suara nyaring pluk pluk pluk  dan bergema berarti durian telah matang
  • Selamat menikmati durian, yummy !!!!

Cara Menyimpan Cabe di Lemari Es


Menjelang Puasa dan Lebaran biasanya harga cabai melambung tinggi, dan kadang sulit di dapat, kita bisa bersiap-siap dengan menyetok cabe terebut dalam lemari es. Bila kita membeli banyak cabe dan ingin disimpan di lemari es caranya sebagai berikut :
  • Bungkus cabe merah dengan koran bekas , lalu masukan ke dalam lemari es
  • Agar cabai hijau tahan  lama, buang tangkainya lalu bungkus dengan plastik transparant
  • Simpan paprika, cabe bubuk, cabai yang lainnya di lemari pendingin untuk mempertahankan warna terbaik, terutama saat cuaca sangat panas