Resep Garang Asem - Idoy Cemal Cemil

Resep Garang Asem



Bahan :
1 ekor ayam kampung/ayam boiler potong2 kecil lumuri jeruk nipis
300 cc air kelapa
Daun pisang dan semat secukupnya (u/5 bks)

Bumbu yg dihaluskan :
4 siung bawang putih
4 buah bawang merah
5 buah kemiri sangray
1 ruas jahe
minyak untuk menumis

Bumbu Lain :
2 batang bawang daun
25 bj cabe rawit
3 bh cabe ijo iris serong
5 lbr salam
2 batang serai memarkan bagi jadi 5 bagian
5 bh tomat hijau/merah potong2
1 sdm garam
10 gr kaldu ayam bubuk
1 sdt gula pasir (jika suka)

Cara Membuat :
Tumis bumbu halus sampai harum, masukan garam,kaldu, gula pasir, lalu masukan air kelapa. Angkat dan sisihkan.
Siapkan daun pisang (u/ 5 bungkus.)
susun salam serai di atas daun, masukan beberapa potong ayam, taburi bawang daun,irisan tomat, irisan cabe ijo, 5 bh cabe rawit, masukan tumisan bumbu tadi. Bungkus dan semat, lakukan sampai menjadi 5 bungkus. Kukus selama 1,5 jam.
Angkat sajikan selagi panas dengan nasi putih.....

Add your comment